Produk Buat Orang Tidur Nyenyak

 


Sudah hampir empat belas tahun mengelola perusahaan, saya selalu berpikir setiap kali ditanyakan hal-hal diatas, 

1. Apakah sudah sesuai peraturan ?

Ini tentu harus jelas. Dulu waktu awal, masih memulai dengan CV, surat-surat belum lengkap, dan selalu terkendala dengan pajak. Akhirnya kami buat PT baru, dengan mengikuti semua aturan yang ada. Dan memang tetap saja masih ada kendala, kekurangan, tapi bersyukurlah dari waktu ke waktu semakin baik.

Saya ingat sekali pernah menerima barang-barang yang memang fast moving dicari dari pasaran, dan barang tersebut ternyata barang refurbished, barang tidak asli, dan kami meninggalkan bisnis menggiurkan itu. Menjaga kewarasan memang sangat perlu dalam berusaha.

2. Apakah bermanfaat bagi orang lain ? 

Sewaktu kami mulai memegang berbagai perangkat dan software untuk monitoring system, kami bertanya, apa manfaatnya sistem ini bagi orang ? Kami menemukan jawabannya. Membuat mereka tidur lebih nyenyak. Mengetahui ada nya kemungkinan permasalahan sistem dengan mengamati tren dan data, sistem seperti ini akan membuat perusahaan (dan orangnya) lebih memperhatikan infrastruktur IT mereka, dan mereka bisa persiapkan diri. Akibatnya, tentu saja tidur mereka lebih nyenyak, tanpa kuatir sistem yang overload dan problem.

3. Apakah mendatangkan damai sejahtera ?

Kami ada menjual sistem yang memang secara harga terbuka di Internet, semua orang bisa melihatnya, dan kami hanya 'hidup' dari selisih diskon, serta jasa. Dalam banyak hal, kami lebih dapat keuntungan dari jasa, dibandingkan produk yang hanya persentase kecil. Tapi kami damai sejahtera, kami bisa hidup berkecukupan (baca: bukan berkelebihan), alias kami mencukupkan diri dengan apa yang kami terima dari Tuhan. 

Ternyata produk dan solusi yang saya jual bisa membuat orang (IT) tidur nyenyak selama ini.

Sudahkan produk dan jasa anda seperti kami ? Coba cari dan tentukan.

Comments

Popular posts from this blog

Ujian setiap hari

Ditipu