Jadilah belalang

Amsal 30:27 (TB)  belalang yang tidak mempunyai raja, namun semuanya berbaris dengan teratur,

https://alkitab.app/v/35e5144adce0

Prinsip yang sama dapat kita terapkan dalam berbagai bidang kehidupan yang memerlukan keteraturan dan kerja sama tim.

Bagaimana bisa, tidak ada pemimpin, tapi bisa jalan semua?

Pertama, ada tujuan bersama. Ada yang disepakati dari awal dan dipahami bersama. Dalam perusahaan, namanya visi, misi, dan rencana kerja.

 Kedua,  sudah ada prosedur. Ada mekanisme. Dalam beberapa bulan ini, kami sibuk melakukan roadshow seminar di berbagai kota. Tapi karena semua sudah ada mekanisme, ada prosedur maka proses bisnis tetap bisa berjalan.

Ketiga, ada kerjasama tim. Dalam sebuah tim, produktivitas dan hasil maksimal dapat terjadi ketika ada kerja sama yang baik dari setiap individu yang ada dalam tim tersebut.

 Potensi perpecahan dalam tim tersebut juga dapat diminimalkan karena setiap individu berfokus untuk mewujudkan tujuan bersama.






Comments

Popular posts from this blog

Ujian setiap hari

Ditipu